FAQ
FAQ
Apakah susu kambing dapat diberikan untuk anak dengan intoleransi laktosa?

Intoleransi laktosa adalah suatu kondisi tidak bisa mencerna laktosa (gula susu) akibat tidak ada/tidak mempunyai enzim laktase. Kondisi ini dapat terjadi karena genetik atau kerusakan usus akibat infeksi bakteri/virus. Gejala intoleransi laktosa biasanya berupa gangguan pencernaan, nyeri perut, diare, dan kembung, yang dipicu oleh konsumsi makanan/minuman yang berbahan dasar susu. 

Semua susu yang berasal dari mamalia mengandung laktosa, termasuk susu sapi dan susu kambing. Selama tidak ada keterangan rendah/bebas laktosa, maka produk susu tersebut tidak disarankan untuk dikonsumsi oleh anak yang intoleransi laktosa. 

Kembali